Jadwal dan Persyaratan Pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024

Jadwal dan Persyaratan Pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024 serta Link Pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024


Jadwal dan Persyaratan Pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024 serta Link Pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024. Kemendikbudristek melalui Direktorat Sekolah Menengah Pertama menyelenggarakan Program Bintang Sobat SMP. Sebagaimana diinformasikan dalam Surat Edaran Direktorat Sekolah Menengah Pertama Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, Dan Pendidikan Menengah Kemendikbudristek Nomor: 0548/C4/DM.00.02/2024 tentang Informasi Program Bintang Sobat SMP, disampaikan bahwa Bintang Sobat SMP adalah program untuk menjaring peserta didik jenjang SMP yang berjiwa Profil Pelajar Pancasila dan dapat menjadi role model teman sebaya sebagai ekosistem pendukung dalam memberikan informasi yang relevan dan bermanfaat bagi peserta didik di Indonesia.

 

Seluruh peserta didik jenjang SMP kelas VII dan VIII memiliki kesempatan besar untuk mengikuti rangkaian seleksi sebagai Bintang Sobat SMP. Nantinya akan dipilih 1 (satu) peserta didik dari setiap kabupaten/kota yang akan menjadi Bintang Sobat SMP di daerahnya. Lalu kapan jadwal pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024 dan apa saja persyaratan pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024 ? Untuk lebih lengkapnya silahkan Kamu simak penjelasan di bawah ini sebelum melakukan pendaftaran.

 

Dinyatakan dalam Surat Edaran tentang Informasi Program Bintang Sobat SMP tahuun 2024 bahwa dalam rangka mendukung pelaksanaan kebijakan Kemendikbudristek khususnya program prioritas merdeka belajar, diperlukan upaya untuk menjaring peserta didik jenjang SMP yang berpotensi untuk mengembangkan minat di bidang publikasi dan komunikasi. Direktorat Sekolah Menengah Pertama akan melaksanakan program Bintang Sobat SMP untuk menemukan dan mengapresiasi murid-murid aktif dan kreatif di Indonesia yang dapat menjadi teladan dan inspirasi atau role model sebaya di bidang Pendidikan dalam menyampaikan pesan-pesan positif. Diharapkan juga Bintang Sobat SMP dapat membentuk ekosistem pendukung di lingkungan Direktorat SMP.

 

Sehubungan dengan hal tersebut, Direktorat Sekolah Menengah Pertama membuka pendaftaran Bintang Sobat SMP. Adapun kriteria dan persyaratan pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024 adalah sebagai berikut:

1. Berkewarganegaraan Warga Negara Indonesia (WNI)

2. Mewakili kabupaten/kota sesuai dengan lokasi sekolah

3. Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)

4. Memiliki akun media sosial

5. Peserta didik kelas VII dan VIII Sekolah Menengah Pertama tahun ajaran 2023/2024

6. Peserta didik berusia minimal 13 tahun pada 1 Januari 2024

7. Wajib mengikuti media sosial Direktorat SMP (Instagram, Tiktok, Facebook, dan YouTube)

8. Bersedia mengikuti rangkaian tahapan seleksi

 

Persyaratan khusus pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024 adalah sebagai berikut

1. Wajib mengirimkan video profil dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris yang diunggah pada media sosial dengan ketentuan: durasi video (maksimal 120 detik), berisi profil (data diri, minat, keterampilan), diunggah di akun pribadi, dengan caption menceritakan alasan mengapa ingin menjadi Bintang Sobat SMP dan gunakan hashtag #BintangSobatSMP serta mention/tag @ditsmp.kemdikbud dan 5 teman.

2. Mengisi formulir pendaftaran pada tautan https://s.id/BintangSobatSMPTahapI

 

Kapan jadwal pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024, pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024 dibuka sejak tanggal 16 Pebruari sampai dengan tanggal 18 Maret 2024. Adapun Link Pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024 silahkan akses melalui tautan yang telah admin sampaikan di atas. Ayo segara mendaftar. Informasi dan konfirmasi dapat menghubungi narahubung Saudara Ilham Kusumaning di nomor 082122289899.

 

Bagi yang membutuhkan salinan surat edaran silahkan download download Surat Edaran Direktur PSMP GTK Kemendikbudristek Nomor: 0548/C4/DM.00.02/2024 tentang Informasi Program Bintang Sobat SMP (DISINI)

 

Demikian informasi tentang Jadwal dan Persyaratan Pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024 serta Link Pendaftaran Bintang Sobat SMP Tahun 2024. Semoga ada manfaatnya.


= Baca Juga =


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama


































Free site counter


































Free site counter